GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Taatlah karena Tuhan Setia

Terpublikasi Tue, 08 Mar 2022   

oleh:

Ulangan 26:1-11; Mazmur 91:1-2, 9-16; Roma 10:8b-13; Lukas 4:1-13

Selamat hari Minggu Pra Paskah Pertama.

Apa alasan kita, orang Kristen memberikan persembahan? Itu semua karena mengucap syukur atas berkat dan kasih yang Tuhan berikan kepada kita; itulah yang dikemukakan Musa (Ul. 26 : 1-11). Atas segala kasih yang Tuhan berikan (Mzm. 91 : 1-2, 9-16). Itulah alasan kita untuk selalu setia, patuh dan taat kepada Tuhan dalam hidup kita. Tuhan Yesus memberi contoh kepada kita dalam tiga godaan iblis; dalam kebutuhan jasmani, menduakan Tuhan karena ingin kuasa, tidak percaya kepada Tuhan. Tiga hal yang seringkali membuat kita tak mampu bersyukur kepada Tuhan.
Karena itu Paulus menegaskan: Roma 10:8-10 (TB)  Tetapi apakah katanya? Ini: "Firman itu dekat kepadamu, yakni di dalam mulutmu dan di dalam hatimu." Itulah firman iman, yang kami beritakan. 

Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan. Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan. 

Mari kita tapaki hari ini dan hari-hari di masa Pra Paskah ini untuk selalu bisa bersyukur kepada Tuhan dan tetap setia kepada-Nya karena Dia yang telah memberikan kasih dan penyertaan-Nya. Karena itu, bersyukurlah.

Doa :
Jemaat dan anggota jemaat yang tetap mendukung pelaksanaan protokol kesehatan.