GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Puji Tuhan dalam Hidupmu

Terpublikasi Wed, 27 Apr 2022   

oleh:

Mazmur 30; Yesaya 6:1-4; Wahyu 4:1-11

Selamat hari Jumat.

Tuhan adalah Allah yang patut dimuliakan. Itulah yang dikatakan oleh penulis kitab Yesaya (Yes. 6 : 1-4) dan kitab Wahyu (Why. 4 : 1-11). Semua makhluk patut menyembah kepada, bahkan keduapuluh empat tua-tua. Wahyu 4:10-11 (TB)  maka tersungkurlah kedua puluh empat tua-tua itu di hadapan Dia yang duduk di atas takhta itu, dan mereka menyembah Dia yang hidup sampai selama-lamanya. Dan mereka melemparkan mahkotanya di hadapan takhta itu, sambil berkata: "Ya Tuhan dan Allah kami, Engkau layak menerima puji-pujian dan hormat dan kuasa; sebab Engkau telah menciptakan segala sesuatu; dan oleh karena kehendak-Mu semuanya itu ada dan diciptakan."Mengapa Tuhan patut dipuji dan disembah? Pemazmur mengingat perbuatan Tuhan kepadanya: Mazmur 30:1-3 (TB)  Mazmur. Nyanyian untuk pentahbisan Bait Suci. Dari Daud. (30-2) Aku akan memuji Engkau, ya TUHAN, sebab Engkau telah menarik aku ke atas, dan tidak memberi musuh-musuhku bersukacita atas aku. (30-3) TUHAN, Allahku, kepada-Mu aku berteriak minta tolong, dan Engkau telah menyembuhkan aku. (30-4) TUHAN, Engkau mengangkat aku dari dunia orang mati, Engkau menghidupkan aku di antara mereka yang turun ke liang kubur. 

Bukankah Tuhan juga melakukan segala yang baik kepada kita? Karena itu; mengapa kita tidak memuji Tuhan?

Doa :
Masyarakat yang tertib ketika bekerja di kantor dan belajar di sekolah.