GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Menghidupi Firman Tuhan

Terpublikasi Wed, 08 May 2024   

oleh:

Mazmur 93; Ulangan 11:1-17; 1 Timotius 6:13-16

Selamat hari Selasa.

Kasih dan kuasa Tuhan telah dilihat oleh umat-Nya. Bagaimana Tuhan dengan kekuatan-Nha menuntun umat-Nya dari Mesir, dan ketika orang Mesir mengejar mereka, Tuhan bertindak (Ul. 11:2-7). Oleh karena itu kepada umat diingatkan supaya mereka mengasihi Tuhan dengan memegang ketetapan yang Tuhan berikan (band. Mzm. 93:5). Ulangan 11:1, 8-9 (TB)  "Haruslah engkau mengasihi TUHAN, Allahmu, dan melakukan dengan setia kewajibanmu terhadap Dia dengan senantiasa berpegang pada segala ketetapan-Nya, peraturan-Nya dan perintah-Nya.

"Jadi kamu harus berpegang pada seluruh perintah yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, supaya kamu kuat untuk memasuki serta menduduki negeri, ke mana kamu pergi mendudukinya, dan supaya lanjut umurmu di tanah yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu untuk memberikannya kepada mereka dan kepada keturunan mereka, suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya. Ini menjadi persiapan umat saat mereka sampai ke tanah perjanjian, di mana Tuhan melimpahkan berkat-Nya (Ul. 11:10-18). 1 Timotius 6:14-15 (TB)  Turutilah perintah ini, dengan tidak bercacat dan tidak bercela, hingga pada saat Tuhan kita Yesus Kristus menyatakan diri-Nya, yaitu saat yang akan ditentukan oleh Penguasa yang satu-satunya dan yang penuh bahagia, Raja di atas segala raja dan Tuan di atas segala tuan.

Hidup sesuai dengan Firman Tuhan adalah hidup yang dikehendaki juga ada pada kita, orang beriman karena dengannya kita memuliakan Tuhan.

Doa :
Masyarakat peduli kesehatan lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya.