Mazmur 39; Yeremia 11:1-17; Roma 2:1-11
Selamat hari Senin.
Apa beda mendengar dan mendengarkan? Keduanya sama-sama tahu ada bunyi atau suara. Bedanya: jika mendengar kita hanya sampai tahu dan mengabaikan. Mendengarkan adalah tahu dan melakukan sesuatu. Lalu kata Yeremia (Yer. 11 : 1-17), bagaimana orang Yehuda? Bagaimana orang Yerusalem? Umat Israel (termasuk orang Kerajaan Yehuda dan penduduk Yerusalem) nampknya sama saja dengan nenek moyang mereka : hanya mendengar suara Tuhan dan tak melakukan apa-apa. Bukankah Tuhan sumber kekuatan dan pertolongan kita? Bukankah kepada-Nya kita berseru, seperti pemazmur (Mzm. 39)?
Seruan pertobatan selalu diwartakan oleh Tuhan. Apakah kita menanggapinya? Paulus mengingatkan: Roma 2:6-8 (TB) Ia akan membalas setiap orang menurut perbuatannya, yaitu hidup kekal kepada mereka yang dengan tekun berbuat baik, mencari kemuliaan, kehormatan dan ketidakbinasaan, tetapi murka dan geram kepada mereka yang mencari kepentingan sendiri, yang tidak taat kepada kebenaran, melainkan taat kepada kelaliman.
Jadi, apakah kita tidak akan bertobat?
Doa :
Petugas medis dan para medis dalam pelayanan mereka.