Mazmur 120; Yeremia 22:11-17; Lukas 11:37-52
Selamat hari Rabu.
Pengaruh yang baik menjadikan orang menjadi baik. Namun sayangnya itu tidak berlaku kepada Yoyakim atau Salum. Yosia, ayah Yoyakim adalah seorang raja yang adil dan berbuat baik namun tidak demikian dengan Yoyakim. Ia melakukan apa yang jahat di mata Tuhan. Yeremia 22:17 (TB) Tetapi matamu dan hatimu hanya tertuju kepada pengejaran untung, kepada penumpahan darah orang yang tak bersalah, kepada pemerasan dan kepada penganiayaan!
Mengejar untung dan menumpahkan darah orang yang tak bersalah adalah prilaku Yoyakim hingga Yeremia menubuatkan ia akan mati di tempat pembuangan (Yer. 22 : 11-12). Perkara ritual mencuci tangan dengan aturan-aturan ketat diperlakukan oleh orang-orang Yahudi di bawah pengawasan orang Farisi. Dan ketika Tuhan Yesus tidak melakukan ritual itu (yang panjang dan sangat rumit), mereka heran. Dan atas itu semua, Tuhan Yesus balik mengingatkan kepada orang Farisi (dan kemudian ahli Taurat); Lukas 11:39 (TB) Tetapi Tuhan berkata kepadanya: "Kamu orang-orang Farisi, kamu membersihkan bagian luar dari cawan dan pinggan, tetapi bagian dalammu penuh rampasan dan kejahatan. Tuhan Yesus mengingatkan: jangan hanya apa yang nampak luarnya (ritual) kita kelihatan sempurna, tapi kita sendiri tidak melakukan semuanya dengan benar.
Hati, pikiran dan perbuatan hendaklah selaras dalam hidup orang beriman. Hendaklah hidup kita ditujukan kepada Tuhan.
Doa :
Pemerintah memberi edukasi dalam kenormalan baru.