Mazmur 118:1-2, 14-24; Hakim-Hakim 4:17-23; 5:24-31a; Wahyu 12:1-12
Selamat hari Selasa.
Tuhanlah yang menjadikan segala sesuatu baik adanya. Itulah pengakuan yang patut ada dalam hidup orang beriman. Kematian Sisera oleh Yael, istri Heber, orang Keni (Hak. 4:17-22) menunjukkan apa yang dinubuatkan oleh Debora (Hak. 4:9), dan juga merupakan nyanyian Debora (Hak. 5:24-31a). Dengan kematian Sisera, aman bagi umat Tuhan. Suatu perbuatan Tuhan yang patut dipuji. Mazmur 118:22-23 (TB) Batu yang dibuang oleh tukang-tukang bangunan telah menjadi batu penjuru. Hal itu terjadi dari pihak TUHAN, suatu perbuatan ajaib di mata kita. Perempuan yang dianggap lemah sebenarnya tidaklah demikian. Ada banyak tokoh perempuan di Alkitab, mereka yang menunjukkan iman percaya kepada Tuhan, dan setia kepada - Nya.
Oleh karena Tuhan Yesus yang dalam asuhan Maria, Dia mengalahkan maut. Wahyu 12:10-11 (TB) Dan aku mendengar suara yang nyaring di sorga berkata: "Sekarang telah tiba keselamatan dan kuasa dan pemerintahan Allah kita, dan kekuasaan Dia yang diurapi-Nya, karena telah dilemparkan ke bawah pendakwa saudara-saudara kita, yang mendakwa mereka siang dan malam di hadapan Allah kita. Dan mereka mengalahkan dia oleh darah Anak Domba, dan oleh perkataan kesaksian mereka. Karena mereka tidak mengasihi nyawa mereka sampai ke dalam maut.
Yang lemah bagi dunia, kuat oleh karena kuasa kasih Tuhan.
Doa:
Gereja yang membantu masyarakat dengan berbagai program pembedayaan masyarakat.