GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Tuhan Menguatkan

Terpublikasi Fri, 24 May 2024   

oleh:

Mazmur 104:24-34, 35b; Yehezkiel 37:1-14; Yohanes 20:19-23

Selamat hari Rabu.

Tuhan, dan hanya Tuhanlah yang berkuasa dalam dunia ini. Itulah pengakuan umat Israel. Mazmur 104:29-31 (TB)  Apabila Engkau menyembunyikan wajah-Mu, mereka terkejut; apabila Engkau mengambil roh mereka, mereka mati binasa dan kembali menjadi debu. Apabila Engkau mengirim roh-Mu, mereka tercipta, dan Engkau membaharui muka bumi. Biarlah kemuliaan TUHAN tetap untuk selama-lamanya, biarlah TUHAN bersukacita karena perbuatan-perbuatan-Nya!
Penglihatan yang dialami oleh Yehezkiel tentang bagaimana kuasa Tuhan menjadikan tulang-tulang kering yang berserakan menjadi pasukan
(Yeh. 37:2-11). Yehezkiel 37:11-14 (TB)  Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, tulang-tulang ini adalah seluruh kaum Israel. Sungguh, mereka sendiri mengatakan: Tulang-tulang kami sudah menjadi kering, dan pengharapan kami sudah lenyap, kami sudah hilang. 

Oleh sebab itu, bernubuatlah dan katakan kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Sungguh, Aku membuka kubur-kuburmu dan membangkitkan kamu, hai umat-Ku, dari dalamnya, dan Aku akan membawa kamu ke tanah Israel. Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada saat Aku membuka kubur-kuburmu dan membangkitkan kamu, hai umat-Ku, dari dalamnya. Aku akan memberikan Roh-Ku ke dalammu, sehingga kamu hidup kembali dan Aku akan membiarkan kamu tinggal di tanahmu. Dan kamu akan mengetahui bahwa Aku, TUHAN, yang mengatakannya dan membuatnya, demikianlah firman TUHAN."Tuhan memberikan pengharapan kepada Israel yang lemah lesu karena hidup di bawah penjajahan bangsa lain, dan tanpa pengharapan. Tuhan memberi pengharapan kepada umat.

Itulah yang juga Tuhan Yesus lakukan kepada para murid di tengah kegalauan yang mereka alami di Paskah pertama. Tuhan Yesus datang menguatkan mereka (Yoh. 20:19-20), dan memberikan Roh Kudus. Yohanes 20:21-23 (TB)  Maka kata Yesus sekali lagi: "Damai sejahtera bagi kamu! Sama seperti Bapa mengutus Aku, demikian juga sekarang Aku mengutus kamu."Dan sesudah berkata demikian, Ia mengembusi mereka dan berkata: "Terimalah Roh Kudus. 

Jikalau kamu mengampuni dosa orang, dosanya diampuni, dan jikalau kamu menyatakan dosa orang tetap ada, dosanya tetap ada."Tuhan adalah maha pengasih dan penolong. Dia tidak meninggalkan umat-Nya dalam keterpurukan. Dia hadir dan memberi kekuatan kepada setiap umat milik-Nya.

Doa:
Anggota jemaat mengambil minimal satu pelayanan satu orang.