GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Pilihan Tuhan

Terpublikasi Mon, 23 Jan 2023   

oleh:

Mazmur 27:1-6; 1 Samuel 15:34-16:13; Lukas 5:27-32

Selamat hari Sabtu.

Suksesi kepemimpinan adalah suatu hal yang wajar. Semua ada waktunya. Samuel sebagai seorang nabi menyesalkan tindakan Saul yang tidak mentaati perintah Tuhan atas Agag, dan Tuhan lalu memilih pengganti Saul. Dalam proses pemilihan Daud (1Sam. 16:1-13) Tuhan menunjukkan pilihan-Nya. 1 Samuel 16:7 (TB)  Tetapi berfirmanlah TUHAN kepada Samuel: "Janganlah pandang parasnya atau perawakan yang tinggi, sebab Aku telah menolaknya. Bukan yang dilihat manusia yang dilihat Allah; manusia melihat apa yang di depan mata, tetapi TUHAN melihat hati."Dan Tuhan memilih Daud, yang bungsu, yang tadinya tidak diperkirakan menjadi pilihan Tuhan. 1 Samuel 16:12-13 (TB)  Kemudian disuruhnyalah menjemput dia. Ia kemerah-merahan, matanya indah dan parasnya elok. Lalu TUHAN berfirman: "Bangkitlah, urapilah dia, sebab inilah dia."Samuel mengambil tabung tanduk yang berisi minyak itu dan mengurapi Daud di tengah-tengah saudara-saudaranya. Sejak hari itu dan seterusnya berkuasalah Roh TUHAN atas Daud. Lalu berangkatlah Samuel menuju Rama. 

Panggilan Tuhan tidak kita duga. Tuhan bisa memanggil siapa saja untuk menjadi orang yang dipilih untuk tugas yang khusus. Begitu juga dengan panggilan kepada Lewi (Luk. 5:27-28). Lewi yang dianggap orang berdosa namun Tuhan memanggilnya. Dan menanggapi komentar orang Farisi dan ahli Taurat, Lukas 5:31-32 (TB)  Lalu jawab Yesus kepada mereka, kata-Nya: "Bukan orang sehat yang memerlukan tabib, tetapi orang sakit; Aku datang bukan untuk memanggil orang benar, tetapi orang berdosa, supaya mereka bertobat."

Jadi jikalau Tuhan memanggil untuk sebuah pelayanan, jangan pikirkan komentarnya. Pikirkan Tuhan yang telah membuka kesempatan kepadamu untuk melayani-Nya.

Doa :
Keluarga saling menolong menghadapi kehidupan yang tidak mudah.