Mazmur 102: 13-29; 2 Raja 4: 8-17, 32-37; Kisah Para Rasul 14: 1-7
Selamat hari Senin.
Belas kasihan Tuhan selalu nyata dalam hidup manusia. Itulah juga yang terjadi pada perempuan Sunem yang berbelas kasihan kepada Elisa. Kepadanya Tuhan memberikan seorang anak. Namun, bukan berarti semuanya beres. Ketika anaknya mati, perempuan demikian bergumul, dan karena belas kasih Tuhan, maka anak itu dibangkitkan (2 Raj. 4 : 32-37). Hidup ini misteri namun kasih Tuhan tak pernah surut bagi yang berharap kepada - Nya. Dalam bacaan Mazmur kita hari ini, pemazmur menyatakan pengakuannya tentang Tuhan bahwa Dia berkuasa atas bumi dan patut diinggat selalu oleh umat (band. Maz. 102 : 19-23). Adakah kita selalu mengingat kasih dan penyertaan Tuhan dalam hidup kita? Juga di masa sulit hidup kita?
Pekabaran Injil oleh Paulus dan Barnabas tidak selalu mulus. Ada saja penolakan kepada mereka, bahkan ada waktunya mereka menyingkir dari kota itu (Kis. 14 : 4-6) menuju ke kota lain (Kis. 14 : 7).
Tetaplah percaya.
Doa :
Semangat dan kekuatan untuk petugas medis dan para medis untuk menangani covid-19.