GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Percaya dan Menjadi Saksi

Terpublikasi Wed, 21 Apr 2021   

oleh:

Mazmur 150; Amsal 9: 1-6; Markus 16: 9-18

Selamat hari Rabu.

Bingung, galau, sedih adalah perasaan para murid ketika Tuhan Yesus disalib, mati, dan dikabarkan kepada mereka : Tuhan Yesus bangkit. 
Sekalipun mereka mendengar Maria Magdalena telah bertemu dengan Tuhan Yesus dan memberitakan kepada murid-murid Tuhan Yesus (Mark. 16 : 9-11) namun mereka masih berkabung dan tidak percaya. Bahkan ketika dua orang yang pergi ke Emaus memberitakan yang sama (Mark. 16 : 12-13) Ketika Tuhan Yesus yang menampakkan diri kepada kesebelas murid, Tuhan Yesus menegur ketidakpercayaan mereka dan memerintahkan kepada mereka: Markus 16:15-16 (TB)  Lalu Ia berkata kepada mereka: "Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk. Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum. 

Inilah perintah Tuhan Yesus kepada murid-murid-Nya, supaya mereka menjadi percaya. Tidakkah dalam hidup ini kita masih saja kurang percaya kepada Tuhan yang hidup? Begitu mudah putus asa, kecewa, menyerah kepada keadaan dan melupakan Tuhan. Bukankah Tuhan sudah memanggil kita untuk percaya, sama panggilan dari penulis kitab Amsal yang memanggil orang kepada hikmat, dan suara pelayan-pelayan perempuannya yang mengundang semua orang sampai kepada kita (Ams 9 : 3). Percayalah karena Kristus telah bangkit, dan pujilah Tuhan.

Doa :
Pemerintah yang masih mengusahakan pemenuhan vaksin bagi masyarakat.