GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Pengampunan

Terpublikasi Mon, 05 Aug 2024   

oleh:

Mazmur 51:1-12; Hakim-hakim 6:1-10; Matius 16:5-12

Selamat hari Sabtu.

Ajaran atau pengajaran adalah hal yang menuntun umat dalam hidup. Dengan ajaran itu umat diteguhkan iman percayanya. Dengan ajaran umat dituntun dalam hidup dan mengerti apa itu kebenaran dalam hidup. Itulah yang diingatkan Tuhan Yesus ketika bersama murid-murid-Nya menyeberang danau. Matius 16:6 (TB)  Yesus berkata kepada mereka: "Berjaga-jagalah dan waspadalah terhadap ragi orang Farisi dan Saduki." Mereka diajak untuk waspada karena apa yang Tuhan Yesus ajarkan berbeda dengan ajaran orang Farisi dan Saduki (band. Mat. 16:8-12). Demikian juga ajaran tentang pengampunan. Tuhan itu mahapengampun. Setiap orang yang mau datang kepada-Nya dengan hati yang hancur, mengakui dosa dan kesalahannya pasti diampuni oleh Tuhan. Itulah yang dialami oleh Daud ketika ia melakukan dosa. Mazmur 51:7-8 (TB)  (51-9) Bersihkanlah aku dari pada dosaku dengan hisop, maka aku menjadi tahir, basuhlah aku, maka aku menjadi lebih putih dari salju!
(51-10) Biarlah aku mendengar kegirangan dan sukacita, biarlah tulang yang Kauremukkan bersorak-sorak kembali!
Karena itu kepada umat Israel yang berubah setia dari Tuhan, kepada mereka diberitakan berita pengampunan. Hakim-hakim 6:8-10 (TB)  maka TUHAN mengutus seorang nabi kepada orang Israel, yang berkata kepada mereka: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Akulah yang menuntun kamu keluar dari Mesir dan yang membawa kamu keluar dari rumah perbudakan. Aku melepaskan kamu dari tangan orang Mesir dan dari tangan semua orang yang menindas kamu, bahkan Aku menghalau mereka dari depanmu dan negeri mereka Kuberikan kepadamu. Dan Aku telah berfirman kepadamu: Akulah TUHAN, Allahmu, maka janganlah kamu menyembah allah orang Amori, yang negerinya kamu diami ini. Tetapi kamu tidak mendengarkan firman-Ku itu." 

Tuhan tetap sama. Tuhan tetap mahapengampun. Selalu ada kesempatan untuk kembali kepada Tuhan dan menyembah hanya kepada Dia.
Jika umat pada posisi Daud atau umat Israel, Tuhan menunggumu, dan bertobatlah karena Tuhan selalu membuka tangan memberikan pengampunan.

Doa:
Keluarga yang rajin bersekutu dan berdoa.