GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Kasih Allah Melampaui Batas-batas

Terpublikasi Mon, 09 Jan 2023   

oleh:

Mazmur 89:5-38; Kejadian 35:1-15; Kisah Para Rasul 10:44-48

Selamat hari Senin.

Tuhan kuasanya sangatlah besar dan dahsyat. Itulah pengakuan prmazmur. Namun Tuhan yang kuasanya begitu besar adalah Tuhan yang mengasihi setiap orang yang percaya kepada-Nya. Mazmur 89:5-6 (TB)  (89-6) Sebab itu langit bersyukur karena keajaiban-keajaiban-Mu, ya TUHAN, bahkan karena kesetiaan-Mu di antara jemaah orang-orang kudus. (89-7) Sebab siapakah di awan-awan yang sejajar dengan TUHAN, yang sama seperti TUHAN di antara penghuni sorgawi?
Pemamzur mengungkapkan keheranannya sekaligus syukur karena kasih Tuhan. Mazmur 89:8-9 (TB) 
(89-9) Ya TUHAN, Allah semesta alam, siapakah seperti Engkau? Engkau kuat, ya TUHAN, dan kesetiaan-Mu ada di sekeliling-Mu.
(89-10) Engkaulah yang memerintah kecongkakan laut, pada waktu naik gelombang-gelombangnya, Engkau juga yang meredakannya.
Peristiwa di Betel; ketika Yakub bertemu dengan Tuhan setelah ia lari dari rumah ayahnya adalah peristiwa yang menguatkan Yakub, dan untuk kedua kalinya di Batel meneguhkan Yakub tentang penyertaan Tuhan dalam ketakutannya kepada Esau kakaknya. Kejadian 35:10-12 (TB)  Firman Allah kepadanya: "Namamu Yakub; dari sekarang namamu bukan lagi Yakub, melainkan Israel, itulah yang akan menjadi namamu." Maka Allah menamai dia Israel. Lagi firman Allah kepadanya: "Akulah Allah Yang Mahakuasa. Beranakcuculah dan bertambah banyak; satu bangsa, bahkan sekumpulan bangsa-bangsa, akan terjadi dari padamu dan raja-raja akan berasal dari padamu. 

Dan negeri ini yang telah Kuberikan kepada Abraham dan kepada Ishak, akan Kuberikan kepadamu dan juga kepada keturunanmu."Tuhan mengasihi umat-Nya telah terbukti dalam lintasab sejarah. Kasih Tuhan tidak mengenal bangsa, suku bangsa, warna kulit. Siapa yang mengasihi Allah dengan segenap hati, mereka mendapat kasih-Nya. Karena itulah pertanyaan Petrus kepada orang bersunat (orang Kristen dari kalangan orang Yahudi): Kisah Para Rasul 10:47-48 (TB)  "Bolehkah orang mencegah untuk membaptis orang-orang ini dengan air, sedangkan mereka telah menerima Roh Kudus sama seperti kita?"
Lalu ia menyuruh mereka dibaptis dalam nama Yesus Kristus. Kemudian mereka meminta Petrus, supaya ia tinggal beberapa hari lagi bersama-sama dengan mereka. 

Kasih Tuhan juga diberikan kepada semua orang. Tidakkah kita mengasihi orang yang berbeda dengan kita?

Doa :
Tersedia pusat – pusat vaksinasi untuk masyarakat di luar Jawa.