GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Karya Kasih Allah yang Menyelamatkan Dunia

Terpublikasi Mon, 19 Feb 2024   

oleh:

Kejadian 9:8-17; Mazmur 25:1-10; 1 Petrus 3:18-22; Markus 1:9-15

Selamat hari Minggu Pra Paskah Pertama.

Kita mengenal lagu "Pelangi" sejak masih kecil. Pelangi yang berwarna-warni, pelangi yang adalah ciptaan Tuhan. Namun bagi orang beriman, pelangi bukanlah hanya sebagai busur yang indah di langit. Pelangi adalah pernyataan cinta kasih Tuhan kepada dunia. Kejadian 9:12-15 (TB)  Dan Allah berfirman: "Inilah tanda perjanjian yang Kuadakan antara Aku dan kamu serta segala makhluk yang hidup, yang bersama-sama dengan kamu, turun-temurun, untuk selama-lamanya: Busur-Ku Kutaruh di awan, supaya itu menjadi tanda perjanjian antara Aku dan bumi. Apabila kemudian Kudatangkan awan di atas bumi dan busur itu tampak di awan, maka Aku akan mengingat perjanjian-Ku yang telah ada antara Aku dan kamu serta segala makhluk yang hidup, segala yang bernyawa, sehingga segenap air tidak lagi menjadi air bah untuk memusnahkan segala yang hidup.

Karena itu jika melihat pelangi bukan hanya sekedar pernyataan kagum yang patut diberitakan namun juga pernyataan iman bahwa Tuhan itu kasih dan mengasihi dunia ini. Sebagaimana diakui oleh pemazmur (Mzm. 25:8-10). Kasih Allah yang tak terbatas dinyatakan dalam diri Tuhan Yesus yang awal karya-Nya ditegaskan saat pembaptisan-Nya. Markus 1:10-11 (TB)  Pada saat Ia keluar dari air, Ia melihat langit terkoyak, dan Roh seperti burung merpati turun ke atas-Nya. Lalu terdengarlah suara dari sorga: "Engkaulah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Mulah Aku berkenan."Dan ketika Ia mewartakan Injil proklamasi yang Yesus nyatakan adalah semua sudah digenapi di dalam Dia (Mark. 1:9-15), dan karya kasih itu nyata dalam kematian dan kebangkitan-Nya (1 Petr. 3:18-20). 1 Petrus 3:21-22 (TB)  Juga kamu sekarang diselamatkan oleh kiasannya, yaitu baptisan — maksudnya bukan untuk membersihkan kenajisan jasmani, melainkan untuk memohonkan hati nurani yang baik kepada Allah — oleh kebangkitan Yesus Kristus, yang duduk di sebelah kanan Allah, setelah Ia naik ke sorga sesudah segala malaikat, kuasa dan kekuatan ditaklukkan kepada-Nya. 

Bersyukurlah karena kasih Allah adalah untuk menyelamatkan dunia.

Doa:
Gereja – gereja yang ingat tugas panggilan dan pengutusannya.