Yesaya 1 : 24-31; Lukas 11 : 29-32
Selamat hari Rabu.
Dosa dan pemberontakan Yehuda kepada Tuhan menjadikan Tuhan murka kepada mereka. Tuhan hendak memulihkan keadaan mereka. Yesaya 1:25-28 (TB) Aku akan bertindak terhadap engkau: Aku akan memurnikan perakmu dengan garam soda, dan akan menyingkirkan segala timah dari padanya. Aku akan mengembalikan para hakimmu seperti dahulu, dan para penasihatmu seperti semula. Sesudah itu engkau akan disebutkan kota keadilan, kota yang setia." Sion akan Kubebaskan dengan penghakiman yang adil dan orang-orangnya yang bertobat akan Kubebaskan dengan tindakan yang benar. Tetapi orang-orang yang memberontak dan orang-orang berdosa akan dihancurkan bersama, dan orang-orang yang meninggalkan TUHAN akan habis lenyap.
Dipulihkan dari keadaan mereka semula memang tidaklah enak. Harus ada yang dibuang untuk pemulihan itu sehingga pemulihan itu benar-benar menjadikan Yehuda tidak sekedar berbalik kepada Tuhan namun kemudian bertindak benar dalam hidup mereka setiap hari. Di masa Tuhan Yesus, Dia mengingatkan orang di sekitarnya untuk bertobat; Lukas 11:29-30 (TB) Ketika orang banyak mengerumuni-Nya, berkatalah Yesus: "Angkatan ini adalah angkatan yang jahat. Mereka menghendaki suatu tanda, tetapi kepada mereka tidak akan diberikan tanda selain tanda nabi Yunus. Sebab seperti Yunus menjadi tanda untuk orang-orang Niniwe, demikian pulalah Anak Manusia akan menjadi tanda untuk angkatan ini. Kedatangan-Nya adalah untuk mengingatkan pertobatan bagi mereka sehingga mereka diselamatkan.
Jadi, jika berita selamat itu didengungkan terus kepada kita sampai hari ini, tidakkah kita menyambut peringatan itu dengan hati yang rela untuk mengikut Dia dalam hidup kita?
Jalanilah hidup dalam pertobatan.