GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Diberi untuk Memberi

Terpublikasi Tue, 02 May 2023   

oleh:

Mazmur 100; Yehezkiel 34:23-31; Ibrani 13:20-21

Selamat hari Selasa.

Kehadiran Tuhan yang berkuasa (Kerajaan Allah) adalah keadaan yang memberikan kedamaian dan kesejahteraan bagi dunia. Itulah yang Tuhan nyatakan kepada umat-Nya melalui Yehezkiel. Yehezkiel 34:23-24 (TB)  Aku akan mengangkat satu orang gembala atas mereka, yang akan menggembalakannya, yaitu Daud, hamba-Ku; dia akan menggembalakan mereka, dan menjadi gembalanya. Dan Aku, TUHAN, akan menjadi Allah mereka serta hamba-Ku Daud menjadi raja di tengah-tengah mereka. Aku, TUHAN, yang mengatakannya.  Tuhan membangun semua itu supaya umat merasakan damai sejahtera (Yeh. 34:25-31). Jadi, apalagi yang dapat kita lakukan selain memuji dan memuliakan Dia?

Mazmur 100:1-3 (TB)  Mazmur untuk korban syukur. Bersorak-soraklah bagi TUHAN, hai seluruh bumi! 
Beribadahlah kepada TUHAN dengan sukacita, datanglah ke hadapan-Nya dengan sorak-sorai! 
Ketahuilah, bahwa TUHANlah Allah; Dialah yang menjadikan kita dan punya Dialah kita, umat-Nya dan kawanan domba gembalaan-Nya. Ajakan pemazmur kepada umat untuk beribadah kepada Tuhan karena kebaikan Tuhan kepada umat-Nya. Kita juga diajak untuk ikut serta menghadirkan tanda-tanda Kerajaan Allah dalam hidup kita. Karena itu nasehat kepada kita: Ibrani 13:20-21 (TB)  Maka Allah damai sejahtera, yang oleh darah perjanjian yang kekal telah membawa kembali dari antara orang mati Gembala Agung segala domba, yaitu Yesus, Tuhan kita, kiranya memperlengkapi kamu dengan segala yang baik untuk melakukan kehendak-Nya, dan mengerjakan di dalam kita apa yang berkenan kepada-Nya, oleh Yesus Kristus. Bagi Dialah kemuliaan sampai selama-lamanya! Amin. 

Tuhan pasti memperlengkapi kita umat-Nya.

Doa :
Masyarakat yang patuh melakukan protokol kesehatan di tempat kerja atau sekolah.