GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Buktikan!

Terpublikasi Mon, 07 Nov 2022   

oleh:

Mazmur 98; Hagai 2:11-20; 2 Petrus 1:16-21

Selamat hari Senin.

Bangsa yang merdeka harus ditunjukkan oleh sikap bangsa yang merdeka. Ketika bangsa itu masih bersikap sebagai orang yang dijajah; hidup dalam ketakutan maka tidaklah patut disebut sebagai orang yang merdeka. Itulah yang mau diingatkan oleh Hagai ketika orang memberikan persembahan untuk Bait Suci dengan suatu hal yang najis; dari hasil yang tidak benar dan menipu. Maka umat diminta untuk membuang yang salah dan melakukan yang benar (Hag 2:11-20). Ketika umat sudah melihat apa yang baik dilakukan oleh Tuhan (band. Mzm. 98), maka umat pun harus berubah dalam hidup mereka sesuai dengan iman percayanya; 2 Petrus 1:17-19 (TB)  Kami menyaksikan, bagaimana Ia menerima kehormatan dan kemuliaan dari Allah Bapa, ketika datang kepada-Nya suara dari Yang Mahamulia, yang mengatakan: "Inilah Anak yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan."Suara itu kami dengar datang dari sorga, ketika kami bersama-sama dengan Dia di atas gunung yang kudus. Dengan demikian kami makin diteguhkan oleh firman yang telah disampaikan oleh para nabi. Alangkah baiknya kalau kamu memperhatikannya sama seperti memperhatikan pelita yang bercahaya di tempat yang gelap sampai fajar menyingsing dan bintang timur terbit bersinar di dalam hatimu. 

Mari kita menjadi umat Tuhan yang selalu melakukan kehendak-Nya dalam hidup ini karena kita adalah orang yang beriman kepada-Nya. Buktikan bahwa kita adalah orang beriman.

Doa :
Bersyukur dan berterima kasih untuk petugas medis dan paramedis yang tetap berjuang.