Mazmur 37:1-17; Rut 3:1-13; 4:13-22; Lukas 6:17-26
Selamat hari Rabu.
Percakapan Rut dengan Naomi tentang Boas dan pengirik-pengirik perempuan yang melindungi Rut, dan percakapan Rut dengan Boas di tempat pengirikan tentang penebus menunjukkan belas kasih Tuhan kepada Naomi dan Rut. Rut 3:11-13 (TB) Oleh sebab itu, anakku, janganlah takut; segala yang kaukatakan itu akan kulakukan kepadamu; sebab setiap orang dalam kota kami tahu, bahwa engkau seorang perempuan baik-baik. Maka sekarang, memang aku seorang kaum yang wajib menebus, tetapi walaupun demikian masih ada lagi seorang penebus, yang lebih dekat dari padaku. Tinggallah di sini malam ini; dan besok pagi, jika ia mau menebus engkau, baik, biarlah ia menebus; tetapi jika ia tidak suka menebus engkau, maka akulah yang akan menebus engkau, demi TUHAN yang hidup. Berbaring sajalah tidur sampai pagi."Dan setelah Boas berbicara dengan penebus yang seharusnya menebus Rut(Rut 4:1-12), Boas mengambil Rut sebagai istrinya. Dari pernikahan itu dilahirkan Obed, ayah Isai, kakek Daud (Rut 4:13-22). Suatu kebahagiaan bagi Rut dan Naomi.
Belas kasih Tuhan juga dinyatakan melalui kehadiran Kristus di dunia. Dengan karya kasih-Nya Tuhan Yesus mengatasi kelemahan dunia (Luk. 6:17-19), dan mengingatkan kepada murid-murid-Nya untuk menjadi orang yang bersandar hanya kepada Tuhan (Luk. 6:20-26).
Adakah kita bersyukur atas belaskasih Tuhan kepada kita?
Doa :
Pemerintah pusat dan daerah membuka peluang usaha bagi pedagang kecil dan menengah.