Tanggal 24 September 2016, tanggul Ciledug jebol sehingga mengakibatkan air tanggul mengalir dan membanjiri permukiman warga, terutama permukiman sekitar tanggul. Diperkirakan ketinggian banjir kurang lebih sepinggul orang dewasa yang mengakibatkan banyak rumah - rumah warga yang terendam air. Melihat peristiwa ini, GKI Ciledug Raya langsung berinisiatif mengadakan aksi sosial peduli pada tanggal 25 September 2016
dengan mendirikan dapur umum di GKI Ciledug Raya untuk membantu para warga korban banjir.
Tuhan memberkati.