Mazmur 145: 8-14; Zakharia 1: 1-6; Roma 7: 1-6
Selamat hari Kamis.
Pemazmur mengingatkan:
Mazmur 145:8-9 (TB) TUHAN itu pengasih dan penyayang, panjang sabar dan besar kasih setia-Nya. TUHAN itu baik kepada semua orang, dan penuh rahmat terhadap segala yang dijadikan-Nya. Tuhan baik kepada setiap ciptaan, juga kepada manusia. Karena itu panggilan kepada pertobatan selalu Tuha berikan kepada manusia, sebandel apapun dia. Zakharia 1:3 (TB) Sebab itu katakanlah kepada mereka: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Kembalilah kepada-Ku, demikianlah firman TUHAN semesta alam, maka Aku pun akan kembali kepadamu, firman TUHAN semesta alam. Panggilan itu diberikan kepada orang Israel sepanjang hidup mereka, juga di zaman Zakharia melalui para nabi dan Taurat Tuhan.
Namun, berkali Tuhan mengajak untuk bertobat, berkali juga umat Israel berbalik dari Tuhan. Oleh karena itu, mereka (dan juga kita) diingatkan kasih Tuhan kepada dunia; kasih karunia Allah. Roma 7:5-6 (TB) Sebab waktu kita masih hidup di dalam daging, hawa nafsu dosa, yang dirangsang oleh hukum Taurat, bekerja dalam anggota-anggota tubuh kita, agar kita berbuah bagi maut. Tetapi sekarang kita telah dibebaskan dari hukum Taurat, sebab kita telah mati bagi dia, yang mengurung kita, sehingga kita sekarang melayani dalam keadaan baru menurut Roh dan bukan dalam keadaan lama menurut huruf hukum Taurat. Oleh karya kasih Allah kita diberikan kehidupan baru.
Jadi, kita diselamatkan bukan karena perbuatan kita tapi karena kasih karunia. Syukurilah.
Doa:
Kesehatan petugas medis dan paramedis.