GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Bersyukur atas Keselamatan

Terpublikasi Mon, 05 Apr 2021   

oleh:

Mazmur 118: 1-2, 14-24; Kejadian 1: 20-2: 4a; 1 Korintus 15: 50-58

Selamat hari Selasa.

Kisah penciptaan pada hari kelima dan hari keenam menunjukkan bagaimana binatang laut dan udara, binatang darat dan manusia diciptakan oleh Tuhan. Semuanya ada dan diajdikan dengan sungguh amat baik. Namun semuanya adalah sementara (dapat binasa). Paulus mengingatkan: karya kasih Kristus memberikan pengharapan baru: 1 Korintus 15:51-52 (TB)  Sesungguhnya aku menyatakan kepadamu suatu rahasia: kita tidak akan mati semuanya, tetapi kita semuanya akan diubah, dalam sekejap mata, pada waktu bunyi nafiri yang terakhir. Sebab nafiri akan berbunyi dan orang-orang mati akan dibangkitkan dalam keadaan yang tidak dapat binasa dan kita semua akan diubah. 

Kita yang mestinya binasa oleh dosa namun penyelamatan oleh Kristus kita diselamatkan. Oleh karena itu sebagai orang yang diselamatkan, Paulus memberikan nasehat kepada kita; 1 Korintus 15:57-58 (TB)  Tetapi syukur kepada Allah, yang telah memberikan kepada kita kemenangan oleh Yesus Kristus, Tuhan kita. Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.

Hidup yang sudah Tuhan selamatkan melalui karya kasih Kristus hendaklah kita jaga dalam hidup kita.

Doa :
Masyarakat yang patuh dengan protokol kesehatan sekalipun sudah ada vaksinasi.