GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me
Daftar Berita berdasar kategori Klasis

Persidangan Majelis Klasis (PMK) GKI Jakarta 1

Tanggal Buat: Wed, 04 May 2016     oleh:
Kategori: Klasis

Menutup Bulan April 2016, GKI Klasis Jakarta 1 melaksanakan Persidangan Majelis Klasis (PMK) yang dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 30 April 2016 bertempat di GKI Kelapa Cengkir. Dalam PMK kali ini, Klasis Jakarta 1 mengadakan agenda Percakapan Gerejawi untuk 2 orang Calon Pendeta GKI, yakni Pnt. Winner Pananjaya dari GKI Kelapa Cengkir dan Pnt. Denni Setiawan dari GKI Pasteur.Utusan dari BPMSW GKI SW Jateng sendiri untuk menghadir PMK Jakarta 1 adalah Pdt. Rudi Djajakartika (selaku Ketua BPMSW GKI SW Jateng, Pdt. Agus Wijaya (Sekum BPMSW GKI SW Jateng) dan Pdt. Bonnie Andreas (Anggota BPMSW GKI SW JAteng) 2015-2019.

Semoga dengan adanya Percakapan Gerejawi Calon Pendeta ini, Klasis Jakarta 1 dapat mewujudkan apa yang telah menjadi harapan Klasis Jakarta 1 dalam pelayanan, terutama untuk GKI Kelapa Cengkir dan GKI Pasteur, 

Tuhan memberkati.

  

Training of Trainer(ToT) Guru Sekolah Minggu GKI Klasis Magelang

Tanggal Buat: Sat, 12 Mar 2016     oleh:
Kategori: Klasis

Training of Trainer (ToT) Guru Sekolah Minggu GKI Klasis Magelang tahun 2016 dilaksanakan pada hari Selasa - Rabu tanggal 8-9 Maret 2016 yang bertempat di Hotel Kledung Pass, Wonosobo. ToT yang dilaksanakan selama 2 hari ini mengambil tema "Happy To Be A Teacher" dan dibuka oleh Pdt. Hernadi dari GKI Ambarawa selaku BPMK Pendamping Anak, sedangkan pembicara oleh Pdt. Diana Tjie Setiawan, MCE dari GKRI Roti Hidup Semarang. ToT kali ini diikuti peserta dari GKI Salatiga, GKI Soka Salatiga, GKI Tegalrejo Salatiga, GKI Ambarawa, GKI Temanggung, GKI Parakan, GKI Wonosobo, dan Bajem Wonosobo, GKI Diponegoro, Magelang serta GKI Banjarnegara. Acara ToT kali ini, materi yang dibahas adalah bagaimana para guru sekolah minggu dapat membuat alat dan cerita dalam aktifitas sekolah minggu yang lebih menarik dan dapat diterima serta dicerna maknanya oleh anak-anak sekolah minggu, sehingga makna Iman kepada Tuhan Yesus dapat benar-benar tercermin dan dapat melaksanakan perintah Tuhan 
di dalam kehidupan sehari-hari, serta dapat menjadi Anak Yesus yang berbudi baik. 

Semoga melalui acara ToT ini, para Guru Sekolah Minggu GKI SW Jateng dan khususnya Guru Sekolah Minggu GKI Klasis Magelang 
dapat bertukar pengelaman, pengetahuan dalam pelayanan serta menambah wawasan pelayanan lebih banyak lagi.
Tuhan memberkati.

Persidangan XXIV Majelis Klasis GKI Klasis Solo

Tanggal Buat: Sat, 27 Feb 2016     oleh:
Kategori: Klasis

Persidangan XXIV Majelis Klasis (PXXIVMK) Gki Klasis Solo dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 25 Februari 2016 yang bertempat di GKI Sorogenen dan untuk Jemaat penerima adalah GKI Boyolali dengan agenda "Percakapan Gerejawi Proses Kependetaan dari Pnt.Hendrikus Agus Rahardjo dengan basis pelayanan GKI Sorogenen dan Pnt. Tunggul Berkat Gumelar dengan basis pelayanan GKI Boyolali. Dari hasil percakapan gerejawi ini, kedua peserta dinyatakan layak menjadi Pendeta di Gereja Kristen Indonesia. 

Selamat kepda Pnt.Hendrikus Agus Rahardjo dan Pnt. Tunggul Berkat Gumelar, Majelis Jemaat masing-masing dan Majelis Klasis GKI Solo.

Tuhan memberkati.

Awal Operasional Koperasi Guna Karya Insani (GKI) Semarang - GKI Klasis Semarang Timur

Tanggal Buat: Tue, 09 Feb 2016     oleh:
Kategori: Klasis

Diawal bulan Februari 2016, tepatnya pada hari Senin tanggal 1 Februari 2016 telah diadakan rapat anggota Koperasi Guna Karya Insani Semarang, pada acara ini juga sekaligus mengawali kerja Koperasi Guna Insani, dengan diawali acara pemotongan tumpeng oleh Ketua Koperasi.
Koperasi yang didirikan pada tanggal 11 November 2014 dengan akta Nomor: 14375 / BH / XIV / IV/ 2015 (Keputusan Gubernur atas nama Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil Menengah tentang Pengesahan Akta Pendirian Koperasi GKI) dan dilanjutkan tanggal 11 Januari 2016 yakni dengan adanya Keputusan Kepala Badan Penanaman Modal Daerah Provinsi Jawa Tengah tentang Izin Usaha Simpan Pinjam Koperasi GKI - nomer: 518.03 / TD - SISPK / XIV / I / 2015.

Adapun tujuan didirikan Koperasi Guna Karya Insani yakni terbantunya anggota Jemaat/ simpatisan GKI se-Klasis Semarang Timur dalam hal permodalan usaha - yang didukung dengan  indikator : berkembangnya usaha/ekonomi para peminjam". 
Arti nama dari Koperasi Guna Karya Insani yakni:

GUNA = Faedah, Manfaat, Fungsi, Kebaikan, Budi Baik;
KARYA = Hasil Perbuatan, Buatan, Ciptaan;
INSAN = Manusia

Sedangkan untuk Logo dari Koperasi ini memiliki art:
1. DUA INSAN YANG BERGANDENG TANGAN / BEKERJASAMA MENGITARI ‘GUNA KARYA INSAN’ YANG JIKA DISINGKAT ADALAH ’GKI’     YANG BERKONOTASI GEREJA KRISTEN INDONESIA.
2. KEPALA UNGU YANG MELAMBANGKAN KEMULIAAN, TANPA TIPU-TIPU.
3. DENGAN TANGAN HIJAU YANG MELAMBANGKAN PERTUMBUHAN, GIAT UNTUK MAJU.
4. DENGAN ‘GKI’ MERAH YANG MELAMBANGKAN HASIL “PERBUATAN MANUSIA YANG BERMANFAAT” INI DAPAT TERJADI HANYALAH     KARENA KASIH-NYA MELALUI PENEBUSAN DARAH KRISTUS .

Koperasi ini berkedudukan di Jl. Setiabudi 203, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang, Propinsi Jawa Tengah.

Dengan adanya Koperasi ini, diharapkan dapat memajukan perekonomian anggota jemaat / simpatisan Jemaat-jemaat GKI di lingkup Semarang Timur.
Selamat untuk GKI Klasis Semarang Timur dan Pengurus Koperasi atas mulai beraktivitasnya Koperasi Guna Karya Insani (GKI).
Tuhan memberkati.

Refreshing Course (RC) Tahun 2016 Komisi Dewasa GKI Klasis Semarang Timur

Tanggal Buat: Wed, 27 Jan 2016     oleh:
Kategori: Klasis

Di awal tahun 2016, Komisi Dewasa GKI Klasis Semarang Timur mengadakan Refreshing Course (RC) selama 3 hari yaitu hari Kamis - Sabtu, 21 - 23 Januari 2016 bertempat di Wisma Sejahtera, Magelang. RC Komisi Dewasa ini diikuti oleh utusan Komisi Dewasa (pengurus, anggota & simpatisan jemaat) dari 7 Jemaat GKI yang ada di Klasis Semarang Timur.
Berbagai acara dikemas menjadi satu kesatuan dalam RC ini dan hal ini tentunya membuat suasana keakraban dan kebersamaan lebih terjalin, diantara acara ini yakni :
Ibadah Pembukaan RC yang dipimpin oleh Pdt. David Christianto I. Cahyono (GKI Genuk Indah, Semarang), Sesi "Hati Yang Terluka" oleh Ibu Tien-Tien Lienardy (GKMI Kudus), Senam Pagi, Sesi Evaluasi di pimpin oleh Pdt. Surya Samudra Giamsyah, Sesi Pembinaan yang dipimpin oleh Drs. Aloysius Soesilo ,MA (Dosen Fakultas Psikologi UKSW, Salatiga). 

Diharapkan melalui acara ini, Komisi Dewasa (pengurus, anggota dan simpatisan jemaat) dari GKI di lingkup Klasis Semarang Timur lebih berkembang dalam persekutuan, keakraban dan kebersamaan serta disegarkan semangat melayani antar jemaat GKI di Klasis Semarang Timur maupun didalam mengelola persekutuan di masing-masing Komisi Dewasa di Jemaat GKI sendiri.