GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Wartakan Kesetiaan Allah

Terpublikasi Mon, 12 Feb 2024   

oleh:

2 Raja-raja 2:1-12; Mazmur 50:1-6; 2 Korintus 4:3-6; Markus 9:2-9

Selamat hari Minggu Transfigurasi.

Elia adalah seorang nabi yang punya kuasa, dan ketika Elia akan diangkat ke Surga, Elisa mengiringnya. Semua nabi pun sudah mengetahui hal itu.
Elisa mengirig langkah Elia, dan tidak mau meninggalkannya, bahkan meminta apa yang baik dari Elia. 2 Raja-raja 2:9-10 (TB)  Dan sesudah mereka sampai di seberang, berkatalah Elia kepada Elisa: "Mintalah apa yang hendak kulakukan kepadamu, sebelum aku terangkat dari padamu." Jawab Elisa: "Biarlah kiranya aku mendapat dua bagian dari rohmu."Berkatalah Elia: "Yang kauminta itu adalah sukar. Tetapi jika engkau dapat melihat aku terangkat dari padamu, akan terjadilah kepadamu seperti yang demikian, dan jika tidak, tidak akan terjadi."Akhirnya Elisa mendapatkan setelah Elia naik ke Surga (2 Raj. 2:13-15). Kesetiaan, itulah yang menjadikan Elia naik ke Surga. Dan teladan kesetiaan itulah yang patut dilakukan oleh orang beriman. 

Hari ini adalah Minggu Transfigurasi; Minggu menyataan Tuhan sebagai yang diutus untuk menyelamatkan dunia. Penampakan wajah Yesus yang berubah dan hadirnya Elia dan Musa menunjukkan Tuhan Yesus sebagai Mesias yang setia untuk memberi keselamatan kepada dunia. Markus 9:2-4, 7 (TB)  Enam hari kemudian Yesus membawa Petrus, Yakobus dan Yohanes dan bersama-sama dengan mereka Ia naik ke sebuah gunung yang tinggi. Di situ mereka sendirian saja. Lalu Yesus berubah rupa di depan mata mereka, dan pakaian-Nya sangat putih berkilat-kilat. Tidak ada seorang pun di dunia ini yang dapat mengelantang pakaian seperti itu. 

Maka nampaklah kepada mereka Elia bersama dengan Musa, keduanya sedang berbicara dengan Yesus. Maka datanglah awan menaungi mereka dan dari dalam awan itu terdengar suara: "Inilah Anak yang Kukasihi, dengarkanlah Dia."Berita tentang kemesiasan Yesus inilah yang patut dibawa oleh setiap orang percaya dalam hidupnya. 2 Korintus 4:5-6 (TB)  Sebab bukan diri kami yang kami beritakan, tetapi Yesus Kristus sebagai Tuhan, dan diri kami sebagai hambamu karena kehendak Yesus. Sebab Allah yang telah berfirman: "Dari dalam gelap akan terbit terang!", Ia juga yang membuat terang-Nya bercahaya di dalam hati kita, supaya kita beroleh terang dari pengetahuan tentang kemuliaan Allah yang nampak pada wajah Kristus.  

Wartakanlah kasih dan kesetiaan Allah kepada dunia supaya dunia percaya kepada-Nya.

Doa:
Jemaat – jemaat di pelosok desa yang membutuhkan peralatan ibadah.