GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Tuhan Pasti Menolong

Terpublikasi Tue, 23 Jun 2020   

oleh:

Mazmur 6; Yeremia 38: 1-13; Matius 10: 5-23

Selamat hari Rabu.

Kita semua adalah orang-orang yang diutus Tuhan dalam hidup ini. Apakah pengutusan itu mudah? Terbukti bahwa kebanyakan menghadapi berbagai kesulitan, bahkan banyak yang menjadi martir. Demikian juga Yeremia ketika diutus kepada umat Israel. Bahkan di zaman Zedekia, ia dimasukkan dalam perigi. Namun, Tuhan menolong melalui Ebed-Melekh (anak Melekh). Ketika Tuhan Yesus mengutus keduabelas murid berdua-dua, ada hal yang diingatkan kepada mereka, termasuk bahaya yang mesti mereka hadapi ketika mereka memberitakan Injil Kerajaan Allah. Apakah mereka perlu merasa gentar? Tuhan menyediakan pertolongan. Matius 10:19-20 (TB)  Apabila mereka menyerahkan kamu, janganlah kamu kuatir akan bagaimana dan akan apa yang harus kamu katakan, karena semuanya itu akan dikaruniakan kepadamu pada saat itu juga. Karena bukan kamu yang berkata-kata, melainkan Roh Bapamu; Dia yang akan berkata-kata di dalam kamu. 

Tuhan menyatakan penyertaan-Nya kepada mereka. Jangan kuatir dan tetap percaya. 
Bukankah itu yang juga mesti kita lakukan dalam hidup ini?

Doa:
Pemerintah mengatur dengan baik kehidupan seluruh bangsa di masa “new normal”.