Mazmur 148; Kisah Para Rasul 7:59-8:8
Selamat hari Senin.
Kasih Tuhan begitu besar. Oleh karena itu pemazmur mengajak semuanya memuji Tuhan. Mazmur 148:13-14 (TB) Biarlah semuanya memuji-muji TUHAN, sebab hanya nama-Nya saja yang tinggi luhur, keagungan-Nya mengatasi bumi dan langit. Ia telah meninggikan tanduk umat-Nya, menjadi puji-pujian bagi semua orang yang dikasihi-Nya, bagi orang Israel, umat yang dekat pada-Nya. Haleluya!
Perbuatan-Nya yang dasyat dan ajaib bagi umat-Nya dan bagi ciptaan menunjukkan bagaimana kuasa dan kasih-Nya. Penganiayaan yang dialami oleh Stefanus(Kis. 7:59-60), dan kesaksian Saulus tentang kematinnya, dan penganiayaan yang terjadi kepada jemaat di Yerusalem kepada orang percaya tidaklah menghalangi karya kasih Tuhan diwartakan.
Dalam pelariannya, Filipus memberitakan Firman Tuhan dan banyak orang menjadi percaya. Kisah Para Rasul 8:4-8 (TB) Mereka yang tersebar itu menjelajah seluruh negeri itu sambil memberitakan Injil. Dan Filipus pergi ke suatu kota di Samaria dan memberitakan Mesias kepada orang-orang di situ. Ketika orang banyak itu mendengar pemberitaan Filipus dan melihat tanda-tanda yang diadakannya, mereka semua dengan bulat hati menerima apa yang diberitakannya itu. Sebab dari banyak orang yang kerasukan roh jahat keluarlah roh-roh itu sambil berseru dengan suara keras, dan banyak juga orang lumpuh dan orang timpang yang disembuhkan. Maka sangatlah besar sukacita dalam kota itu.
Adakah yang bis menghalangi karya kasih Tuhan? Juga dalam hidupmu? Tuhan pasti sanggup melakukan yang baik dalam hidupmu. Percayalah dan pujilah Dia.
Doa :
Vaksinasi untuk daerah terluar Indonesia.