GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Masihkah Meragu?

Terpublikasi Sat, 22 Feb 2020   

oleh:

Mazmur 78: 17-20, 52-55; Keluaran 33: 7-23; Kisah Para Rasul 7: 30-34

Selamat hari Senin.

Ketika apa yang ada di hadapan kita tak sesuai harapan, maka begitu sering kita meragukan kuasa Tuhan. Apakah Tuhan sanggup ini? Apakah Dia bisa menolong aku? Mengapa Dia membiarkan aku begini? Dan berbagai macam protes dalam hidup kita. Oleh karena ketidakpercayaan orang Israel, bahkan Musa juga meminta bukti penyertaan Tuhan dalam perjalanan mereka di padang gurun. Tuhan menyatakan kepastian penyertaan-Nya. Dalam pembelaan Sfefanus di depan Mahkamah Agama, Stefanus mengingat pernyataan Tuhan kepada Musa: Kisah Para Rasul 7:32 (TB)  Akulah Allah nenek moyangmu, Allah Abraham, Ishak dan Yakub. Maka gemetarlah Musa, dan ia tidak berani lagi melihatnya.

Hidup memang tak selalu seperti yang kita inginkan namun, Tuhan tak pernah sekedip matapun meninggalkanmu.

Doa:
Mempercayakan peristiwa apapun kepada Tuhan.