GKI Sinode Wilayah Jawa Tengah

Login
Remember me

Diselamatkan untuk Mewartakan

Terpublikasi Tue, 15 Nov 2022   

oleh:

Yesaya 12; Yesaya 59:15b-21; Lukas 17:20-37

Selamat hari Sabtu.

Dosa menghambat hubungan kita dengan Tuhan. Apakah Tuhan membiarkan saja? Tentu tidak. Dia bertindak. Yesaya 59:20-21 (TB)  Dan Ia akan datang sebagai Penebus untuk Sion dan untuk orang-orang Yakub yang bertobat dari pemberontakannya, demikianlah firman TUHAN. Adapun Aku, inilah perjanjian-Ku dengan mereka, firman TUHAN: Roh-Ku yang menghinggapi engkau dan firman-Ku yang Kutaruh dalam mulutmu tidak akan meninggalkan mulutmu dan mulut keturunanmu dan mulut keturunan mereka, dari sekarang sampai selama-lamanya, firman TUHAN. Tuhan menyelamatkan dan sumber keselamatan. Dan oleh karena itu arah hidupnya hanya kepada Tuhan. Orang beriman diajak untuk tidak dibingungkan dengan pernyataan Kerajaan Allah yang menyatakan di sana atau di situ; seperti kata Tuhan Yesus: Lukas 17:20-21 (TB)  Atas pertanyaan orang-orang Farisi, apabila Kerajaan Allah akan datang, Yesus menjawab, kata-Nya: "Kerajaan Allah datang tanpa tanda-tanda lahiriah, juga orang tidak dapat mengatakan: Lihat, ia ada di sini atau ia ada di sana! Sebab sesungguhnya Kerajaan Allah ada di antara kamu."

Semuanya itu diawal dengan kedatangan Anak Manusia yang menderita karena ditolak (Luk. 17:24-25). Yang perlu kita -orang beriman- lakukan bukanlah menunggu saja. Kita mestilah tetap aktif untuk mewartakan keselamatan dari Tuhan. Yesaya 12:4-6 (TB)  Pada waktu itu kamu akan berkata: "Bersyukurlah kepada TUHAN, panggillah nama-Nya, beritahukanlah perbuatan-Nya di antara bangsa-bangsa, masyhurkanlah, bahwa nama-Nya tinggi luhur!

Bermazmurlah bagi TUHAN, sebab perbuatan-Nya mulia; baiklah hal ini diketahui di seluruh bumi!
Berserulah dan bersorak-sorailah, hai penduduk Sion, sebab Yang Mahakudus, Allah Israel, agung di tengah-tengahmu!"
Wartakanlah Injil karena keselamatan dari Tuhan sudah nyata.

Doa :
Keluarga yang berjuang mencukupkan diri dengan berkat yang didapatkan.